Manfaat minum air putih setiap pagi, 5 hal ini perlu kamu ketahui sekarang!

Manfaat minum air putih

Manfaat minum air putih setiap pagi berguna untuk menjaga kesehatan, meningkatkan kosentrasi dan menjaga organ-organ tubuh tetap berfungsi. Minum air putih setiap pagi berguna untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan, sistem kardiovaskular, sistem urinaria dan juga sistem saraf.

Mengingat tubuh manusia terdiri dari 60-70 persen air, maka penting sekali mencukupi kebutuhan air di dalam tubuh setiap hari.

Minum air putih yang cukup setiap hari juga dapat menjaga fungsi, sel, organ, dan sistem jaringan tubuh tetap optimal.

Apabila air begitu penting bagi tubuh, apakah semua orang memperhatikan hal ini dengan baik? Apakah mereka minum air yang cukup setiap harinya?

Apabila tubuh manusia terdiri dari air sekitar 60-70 persen, maka kekurangan air bisa menyebabkan masalah yang berbahaya bagi tubuh. Oleh karena itu, mulailah hidup sehat dengan minum air putih secara rutin setiap hari.

Manfaat minum air putih setiap pagi

Manfaat minum air putih setiap pagi sangatlah banyak, namun sudahkah kita memperhatikan hal ini dengan serius? Sudahkah setiap pagi kalian minum air putih? Karena tubuh biasanya mengalami dehidrasi ringan setelah tidur semalaman.

Berikut ini ada beberapa manfaat dari minum air putih secara rutin setiap harinya yang perlu kamu ketahui.

1. Menyegarkan dan meningkatkan kosentrasi

Tahukah anda bahwa minum air dapat menyehatkan, menyegarkan dan meningkatkan fokus atau kosentrasi pada diri seseorang.

Minum air secara rutin juga dapat membantu mengisi cairan yang hilang dan menjaga keseimbangan tubuh.

Kekurangan air dapat menyebabkan ngantuk, lelah dan menurunya fokus atau kosentrasi. Apalagi memiliki aktivitas yang padat tentu energi akan terkuras banyak. Oleh sebab itu, berusahalah untuk tetap minum air putih meski memiliki pekerjaan yang banyak.

2. Menjaga suhu tubuh

Minum air secara teratur dapat membantu menjaga suhu tubuh tetap normal dan stabil. Ketika kalian berolah raga dan melakukan aktivitas berat, maka suhu tubuh akan meningkat.

Dengan minum air yang cukup, maka tubuh akan mengeluarkan keringat ketika melakukan kegiatan dan aktivitas berat. Keringat tersebut berfungsi untuk mendinginkan tubuh dan menjaga suhu tetap normal.

3. Menjaga sistem pencernaan dan melancarkan metabolisme

Memiliki kebiasaan minum air putih atau air hangat tentu sangat bermanfaat untuk melancarkan dan membersihkan sistem pencernaan.

Hal ini akan membantu menghilangkan racun, mencegah sembelit dan membuat prose metobolisme menjadi lancar.

Air juga berguna untuk melarutkan zat-zat yang diperlukan oleh tubuh, termasuk vitamin dan juga mineral serta membawa seluruh nutrisi keseluruh tubuh.

4. Menjaga kesehatan ginjal

Manfaat minum air secara rutin dapat menjaga kesehatan dan fungsi ginjal tetap optimal. Mengapa demikian?

Ginjal adalah organ tubuh yang bertanggung jawab untuk menyaring limbah dan racun dari darah lalu membuangnya melalu urine.

Minum air yang cukup memungkinkan tubuh kita untuk memproduksi urine yang cukup untuk mengeluarkan limbah dan racun melalui tersebut. Bayangkan jika kita jarang buang air kecil, kira-kira berapa banyak limbah dan racun yang menumpuk di sana.

Minum air putih yang cukup juga memebrikan manfaat untuk membantu mencegah pembentukan batu ginjal. Resiko terkena batu ginjal dapat dicegah dengan minum air secara teratur setiap hari.

5. Manfaat minum air putih: Menjaga tekanan darah

Air sangat membantu ginjal dalam mengatur tekanan darah dengan mengontrol volume natrium dalam tubuh. Apabila kalian minum air yang cukup, maka dapat menbantu tekanan darah tetap normal dan sehat.

Ginjal memiliki fungsi untuk menyaring cairan dari darah. Apabila volume tekanan darah meningkat maka ginjal akan membuang air lebih banyak melalui urine.

Sebaliknya, apabila volume darah menurun maka ginjal akan menyaring sedikit cairan dari darah dan mempertahankan lebih banyak air di dalam tubuh.

Dalam menjaga tekanan darah, ginjal juga berfungsi mengatur kadar natrium di dalam tubuh manusia. Natrium ini sangat mempengaruhi volume tekanan darah, sehinga ginjal menyesuaikan kadar natrium yang telah disaring.

Apabila kadar natrium tinggi maka ginjal akan mengeluarkan lebih banyak natrium melalui urine untuk menurukan tekanan darah.

Demikian juga sebaliknya, apabila kadar natrium rendah maka ginjal akan menahan natrium tersebut untuk menjaga tekanan darah tetap normal.

Related posts