Langkah-langkah membuat blog di blogger bagi pemula

Langkah-langkah membuat blog

Langkah-langkah membuat blog di blogger tidaklah sulit, namun bagi para pemula yang belum memahami cara membuatnya tentu saja sulit. Oleh sebab itu, pada kesempatan ini akan diuraikan dan dijelaskan secara detail supaya para pemula dapat mengikutinya langkah-lankah ini dengan mudah.

Membuat blog juga sebenarnya tidak perlu memiliki kemampuan coding, karena blogger sudah menyiapkan banyak template secara gratis.

Jika menginginkan template yang bagus dengan tampilan yang menarik maka kalian dapat membeli template yang sudah jadi. Banyak sekali situs-situs yang menawarkan jasa atau menjual template dengan harga murah dan bersaing.

Langkah-langkah membuat blog

Sebelum memahami langkah-langkah membuat blog, haruslah terlebih dahulu menentukan judul blog yang akan dibuat. Judul ini sangat penting sekali, karena akan berhubungan dengan artikel-artikel yang akan diterbitkan di blog tersebut.

Pilihlah terlebih dahulu judul blog yang sesuai dengan keahlian dan kemampuan kalian sendiri. Misalnya blog pendidikan, kesehatan, tutorial, teknologi atau blog tentang berita.

Jika sudah menentukan judul blog yang akan dibuat maka sekarang langsung saja masuk kepada langkah-langkah membuat blog di blogger.

1. Langkah pertama: masuk ke situs www.blogger.com

Cara membuat blog di blogger yang pertama adalah silahkan mengunjungi situs www.blogger.com. Kalian bisa masuk melalui perambanan pada komputer atau laptop kalian, seperti: Google, Google chrome, Mozilla firefox atau yang lainnya.

Setelah kalian mengunjungi situs blogger maka akan tampak tampilan seperti di bawah ini. Langkah selanjutnya adalah silahkan klik halaman blogger.com tersebut.

Silahkan login dengan akun email kalian, jika belum punya akun gmail maka buatlah terlebih dahulu. Setelah login maka pilih membuat blog dengan mengklik tulisan create your blog.

Jika sudah mengklik tulisan create your blog makan akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Langkah selanjutnya adalah masukan judul blog yang sudah ditetapkan.

Judul blog sangatlah penting karena akan menjadi ciri dan keunikan serta membedakan blog yang kalian buat dengan blog orang lain. Oleh sebab itu, di awal tadi telah diingatkan untuk menentukan judul blog terlebih dahulu.

Judul blog tersebut sebagai petunjuk arah supaya blog yang dibuat memiliki tujuan yang jelas. Judul blog sebaiknya dibuat sesuai dengan bidang keahlian atau sesuai dengan kemampuan kalian sendiri. Jika sudah membuat judul maka silahkan lanjutkan dengan mengklik berikutnya.

Langkah selanjutnya adalah membuat alamat url blog kalian. Sebagai contoh, gambar di atas telah diberi nama untuk url blog. Nama urlnya adalah “hatimudanpikiranmu,” kalian dapat mengganti dengan url blog kalian sendiri.

Url tersebut hanya sebagai contoh saja, kalian bisa menuliskan nama untuk url blog yang menarik dan berkualitas. Jika sudah selesai maka silahkan klik simpan.

Jika sudah selesai maka silahkan klik simpan. Alamat url blognya kan menajdi seperti ini: https://hatimudanpikiranmu.blogspot.com.

2. Langkah kedua: Membuat deskripsi blog dan halaman

Selanjutnya masuk ke langkah kedua, yaitu membuat deskripsi blog. Silahkan klik setelan seperti gambar yang sudah di lingkari di atas.

Langkah selanjutnya silahkan klik deskripsi dan isikan deskripsi blog kalian. Ini contoh deskripsi blog yang telah dibuat: “Hatimu dan pikiranmu” adalah blog yang membahas tentang seputar filsafat hidup, motivasi dan cerita-cerita unik dalam kehidupan sehari-hari.

Jika sudah dibuat deskripsi blog maka silahkan klik simpan dan ikuti langkah-langkah selanjutnya. Silahkan klik halaman seperti gambar di bawah ini.

Jika sudah mengklik halaman yang di lingkari pada gambar di atas, silahkan kalian klik postingan baru. Silahkan buat judul halaman dan buatlah isinya. Halaman biasanya berisi tentang privacy Police, Disclaimer, Term and conditions, Kontak dan pedoman media Siber.

3. Langkah ketiga: Buatlah potingan yang menarik dan berkualitas

Silahkan perhatikan gambar di bawah ini, silahkan klik postingan dan selanjutnya klik postingan baru.

Setelah klik postingan baru akan muncul tambilan seperti dibawah ini, silahkan buat judul artikel dan jangan terlalu pendek. Selanjutnya buatlah artikelnya setidaknya 300 kata ke atas, supaya artikel tersebut memenuhi standar SEO.

Gambar di atas adalah contoh artikel yang dibuat, dari judul dan isinya. Jangan lupa untuk membuat hedding1, hedding 2, hedding 3, dan juga hedding 4. Jika artikel yang dibuat hanya terdiri dari 300 kata lebih sedikit, maka cukup membuat hedding 1.

Namun jika artikel yang buat cukup panjang maka buatlah judul dan sub-sub judulnya sehingga artikel menjadi lebih sistematis dan mudah dibaca.

Jangan lupa untuk membuat artikel yang sesuai dengan topik blog dan buatlah beberapa kategori untuk memudahkann dalam menulis artikel.

Tulislah artikel secara rutin setiap hari, setidaknya buatlah satu artikel setiap hari untuk meningkatkan SEO dan ranking pada blog. Namun jika kalian memiliki banyak waktu, lebih baik tulislah tiga sampai lima artikel setiap hari.

4. Langkah keempat: Konsisten dalam menulis

Menerbitkan beberapa artikel setiap hari tentu akan membuat blog cepat terindek oleh mesin telusur. Jika mengalami kendala dalam menulis artikel, maka banyaklah membaca dan mencari sumber referensi untuk menemukan ide dalam menulis.

Jangan mengambil tulisan orang lain, karena tindakan itu melawan hukum dan melanggar hak cipta. Melakuan plagiat bisa membuat blog dianggap spam oleh google dan biasanya di tolak ketika didaftarkan ke Google Adsense.

Bangunlah blog yang telah dibuat secara berkualitas, memiliki ciri dan keunikan tersendiri. Biasanya membuat blog jauh lebih mudah dari pada membangun dan mengembangkan blog itu sendiri.

Ada banyak orang yang terputus di tengah jalan ketika membuat dan membangun sebuah blog. Mengapa demikian? Hal itu terjadi karena mereka kurangnya pengetahuan, kurang konisten dan tidak memiliki tujuan yang jelas ketika membuat blog.

Bagaimana dengan kalian semua? Apakah kalian juga tidak memiliki tujuan yang jelas ketika membuat sebuah blog?

Related posts